Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) merupakan salah satu program studi unggulan di Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang (Unhasy). Program Studi PGSD merupakan bagian dari Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP). FIP juga mengalami perkembangan yang signifikan, hal ini terlihat dari jumlah mahasiswa dan dosen yang terus bertambah.
Dimulai dari adanya SK Menteri Pendidikan dan Kebudayaan No. 278/E/O/2013 tertanggal 22 Juli 2013 tentang pemberian lzin Pendirian Universitas Hasyim Asy’ari di Kabupaten Jombang Provinsi Jawa Timur yang diselenggarakan oleh Yayasan Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang di Kabupaten Jombang Provinsi Jawa Timur sesuai Akta Notaris Nomor 1 tanggal 3 Januari 2010 dibuat oleh Notaris Masruchin, SH., M.Hum sebagaimana telah di ubah dengan Akta Notaris Nomor I tanggal 14 Desember 2010 dibuat oleh Notaris Deasi Witanti Kusumaningtyas, SH dan telah disahkan dengan Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Nomor AHU-2878.AH.01.O4.Tahun 201 I tanggal24 Mei 2011. adapun program studi dalam izin tersebut salah satunya adalah S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar.
Kurikulum PGSD pertama tahun 2013 mengacu pada Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia (KKNI) dan Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNPT). Terdapat pemutakhiran materi kuliah setiap tahun mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi serta kebutuhan pemangku kepentingan. Pada tahun 2020, kurikulum disinkronkan dengan kebijakan pemerintah terbaru yaitu Kurikulum Mandiri Belajar Kampus Mandiri (MBKM). Oleh karena itu, sejak tahun 2020 kurikulum didesain untuk memberikan kesempatan kepada mahasiswa belajar selama 1 semester yang setara dengan 20 sks di luar prodi dan 2 semester yang setara dengan 40 sks untuk belajar di luar perguruan tinggi. Program ini dirancang dalam bentuk pertukaran pelajar antar universitas di dalam atau luar negeri. Oleh karena itu, kami juga menyediakan mata kuliah pilihan di tiga semester tersebut untuk dipilih oleh mahasiswa.